Toyota Eco Youth merupakan lomba yang melibatkan pelajar SMA atau sederajat yang diselenggarakan oleh Toyota Indonesia dengan dukungan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dimana, para peserta, akan diminta untuk mengajukan Eco Project yang kemudian dinilai oleh dewan juri dan diimplementasikan dengan bantuan Toyota Indonesia sebagai inovasi yang berkelanjutan.
Dalam rangka 50 tahun Toyota Indonesia, didukung oleh National Geographic Indonesia menyelenggarakan Toyota Eco Youth 12 dalam format yang khusus. Kami memilih 50 sekolah yang sebelumnya sudah mengikuti kompetisi ini (sebagai finalist dalam program Toyota Eco Youth 8,9,10, dan 11 sebelumnya).
Tema & Topik Kompetisi TEY 12
EcoZoomers: Generasi yang diyakini memiliki ketertarikan yang sama soal isu - isu lingkungan sebagai bentuk rasa kepedulian terhadap lingkungan melalui inovasi yang berkelanjutan.
3 Topik Utama: Karbon Netral | SDGs | Digital & Youth Trend
Peserta TEY 12
Kegiatan Toyota Eco Youth 12, diikuti oleh 50 peserta sekolah dengan semangat kepedulian terhadap lingkungan yang merupakan finalis dari kompetisi Toyota Eco Youth 8, 9, 10, dan 11.
Hadiah Pemenang TEY 12
Pemenang Juara 1, 2, dan 3 akan mendapatkan:
1. Dana Pembinaan persembahan Toyota Indonesia
2. Merealisasikan proposal project sekolah dalam bentuk aplikasi.
Submit Proposal 50 Sekolah → Seleksi Proposal 25 Sekolah Terbaik → Realisasi Proposal Project → Workshop & Mentoring → Penjurian Hasil Project → Awarding & Launching Aplikasi
Aplikasi TEY Pedia merupakan aplikasi yang memberikan kemudahan bagi peserta maupun stakeholder event Toyota Eco Youth untuk mendapatkan informasi terbaru. Di dalam aplikasi ini juga tersedia fitur untuk berbagi informasi di forum diskusi. Selain itu, terdapat juga database peserta beserta proposal yang diajukan tiap tahunnya.
Daftar Peserta
Daftar Finalis
Daftar Pemanang
Forum Diskusi